Alhamdulillah berhasil juga bikin rempeyek udang yang garing, walau ngak mirip banget dengan yang dijual2 di warung padang tapi lumayan deh untuk ngisi perut siang ini dengan hubby :)
Bahan
Bahan
- 250 gram Udang ukuran sedang, buang kepalanya
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 125 gram tepung beras
- 2 sendok teh tepung maizena
- 125 ml santan cair
- 7 lembar daun jeruk, buang tulangnya dan iris2 daunnya
- 2 siung bwang putih
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/2 sdt merica
- 1 cm jahe
- 1 butir kemiri
- Garam secukupnya
- Lumuri udang dengan jeruk nipis dan garam, sisihkan.
- Campurkan tepung tepung terigu dan terpung beras, tuangkan air aduk dengan bumbu yang telah dihaluskan.
- Setelah rata, masukkan irisan daun jeruk, tambahkan udang yang telah ditiriskan.
- Goreng sensok demi sendok kedalam minyak yang telah panas.
0 comments:
Post a Comment