Pages

Friday, February 15, 2013

Banana Cake


Udah beberapa hari sibuk nyari resep cake yang gampang soalnya ada acara arisan keluarga and pastinya mesti bawa buah tangan kan.. Daripada beli kue-kue yang dibeli dipasar meuni mahal tapi rasanya so so mendingan bikin sendiri deh.. terjamin dan puas walaupun kalo gagal.. hahaha..
Awalnya pengen blackforet tapi pilihan  jatuh ke banana cake, soalnya cake ini ga perlu dikasih topiing atau dekorasi macem2..

Bahan
  • Tepung terigu 225 gram
  • Gula 200 gram
  • Mentega 200 gram
  • Telor 5 butir
  • Pisang 300 gram
  • Vanily essence 1 sdt
  • Emulsifier 1 sdt (optional karena fungsinya untuk melembutkan kue)
  • Baking soda 1/2 sdt
  • Baking powder 1 sdt
  • Garam 1 sdt
How To
  1. Campurkan gula, telor dan emulsifier dengan menggunakan mixer kecepatan tinggi hingga adonan menjadi putih kental (lebih kurang 15 menit)
  2. Masukkan bahan-bahan kering (terigu, baking soda, baking powder dan garam) dengan cara diayak. Aduk dengan menggunakan kecepatan rendah (1)
  3. Haluskan pisang menggunakan sendok atau garpu, campurkan vanily essence
  4. Campurkan pisang kedalam adonan dan aduk dengan menggunakan spatula
  5. Terakhir masukkan mentega yang sudah dicairkan dan sudah dingin. Mentega dicairkan dengan api yang sangat kecil dan matikan api sebelum semua mentega mencair karna panas dari mentega itu akan mencairkan mentega yang lain
  6. Aduk semua bahan hingga homogen dengan spatula. Pastikan arah mengaduk searah agar tidak banyak udara yang masuk
  7. Masukkan ke loyang ukuran 20x20 yang telar dilapisi mentega dan tepung 
  8. Panggang selama 25-30 menit, suhu 180 celcius dengan menggunakan oven yang telah dipanaskankan terlebih dulu
  9. Kalau mau dikasih topping, bisa menggunakan gula bubuk dan coklat balok yang di peel pada bagian tengah kue

0 comments:

Post a Comment